Beritaindonesia.co - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyebut salah
satu tokoh yang punya peran sentral dalam kemenangan Anies Baswedan-Sandiaga
Uno dalam Pilkada DKI Jakarta ini adalah Mardani Ali Sera. "Panglima
pemenangan adalah Mardani," kata Prabowo kepada wartawan di DPP Partai
Gerindra, Ragunan, Jakarta Selatan Rabu 19 April 2017.
Prabowo menambahkan bahwa dirinya akan memberikan hadiah
kenaikan pangkat bagi ketua tim sukses ini. “Kalau kalah, dia yang kita
gantung. Nah saya sama tim PKS mau naikin pangkat (Mardani) dua tingkat,” Kata
Prabowo lagi yang langsung disambut gelak tawa seisi ruangan.
Mardani Ali Sera adalah politikus Partai Keadilan Sejahtera
yang didapuk menjadi ketua tim pemenangan Anies-Sandi. Selain Mardani, ada juga
Boy Sadikin, mantan politikus PDIP yang menyeberang ke kubu Anies-Sandi, di
jajaran tim pemenangan.
Sebelum kontestasi Pilkada DKI dimulai, nama Mardani sempat
digadang-gadang oleh PKS sebagai calon gubernur. Namun PKS akhirnya mendukung
pasangan Anies-Sandi.
Saat dimintai tanggapannya atas pernyataan Prabowo, Mardani
mengatakan yang akan naik tingkat adalah M Taufik, Ketua DPD Partai Gerindra
DKI. "Pak Taufik itu yang naik pangkat, bukan saya," kata Mardani.
Adapun soal kemenangan Anies-Sandi, Mardani hanya menjawab
singkat. “Yang pertama tentu kita bersyukur kepada Allah SWT karena Jakarta
percaya untuk memilih Anies-Sandi sebagai pimpinan, yang kedua kami
mengingatkan saatnya untuk bersatu. Sudah, dua itu aja,” kata Mardani sambil
tersenyum.
Berdasarkan hasil quick count yang dilansir beberapa lembaga
survei, pasangan Anies-Sandi unggul di seluruh wilayah DKI. Lembaga survei LSI
Denny JA menunjukkan hasil Anies-Sandi 57,6% dan Ahok-Djarot 42,23% dengan suara
yang masuk sebesar 100% per pukul 17.35 WIB.
Sementara di lembaga survei SMRC hingga pukul 17.15 WIB
suara yang masuk telah mencapai 99,73% dengan hasil yang tidak berbeda jauh
yakni Anies-Sandi 58,1% dan Ahok-Djarot 41,9%.
Pihak Anies-Sandi tak menampik bahwa mereka tetap harus
menunggu hasil perhitungan suara resmi dari KPU.
Loading...