Beritaindonesia.co - Presiden Joko Widodo
menegaskan, pemerintah mendukung apapun langkah Komisi Pemberantasan
Korupsi (KPK) dalam penegakan hukum. Hal ini disampaikan Jokowi di depan
pimpinan KPK, Agus Rahardjo, Basaria Pandjaitan, Saut Situmorang, dan Alexander
Marwata dalam pertemuan di Istana Merdeka.
"Saya sangat mendukung langkah-langkah yang telah
dilakukan oleh KPK, dalam hal apapun, terutama dalam rangka membuat
pemerintahan yang bersih, berintegritas yang terbebas dari korupsi," ujar
Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat
(5/5).
Jokowi berucap, pemerintah sangat memerlukan dukungan KPK
untuk memberantas korupsi maupun membangun tata kelola pemerintahan yang baik.
Jokowi berharap, KPK terus bersinergi dengan pemerintah.
Mantan Gubernur DKI Jakarta ini mengingatkan, tata kelola
pemerintahan yang baik adalah sesuai dengan harapan rakyat yakni bersih dan
cepat dalam melayani. Selain itu, bebas korupsi sehingga bisa berkompetisi di
tingkat global.
Sebelumnya, Presiden Jokowi menerima pimpinan KPK sekitar
pukul 10.25 WIB di Istana Merdeka. Jokowi didampingi Mensesneg Pratikno dan
jubir kepresidenan Johan Bu
di dalam pertemuan.
Dalam pertemuan, Jokowi didampingi Menteri Sekretaris Negara
Pratikno dan Juru Bicara Kepresidenan Johan Budi Sapto Prabowo. Merdeka
Loading...