Beritaindonesia.co - Ketua Dewan Pembina Golkar, Aburizal Bakrie (Ical) kembali
hadir dalam perayaan kemenangan Anies-Sandi. Ical didaulat menjadi mentor
politik bagi Koalisi Merah Putih (KMP).
Hal itu diungkapkan dalam acara Pesan Persatuan Jakarta
Anies Baswedan-Sandiaga Uno Menuju Satu Jakarta 'Maju Kotanya, Bahagia
Warganya' di Museum BI, Kota Tua, Jakarta Barat, Jumat (5/5/2017). Acara itu
dihadiri Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Presiden Partai Keadilan
Sejahtera (PKS) Sohibul Iman, Ketua Tim Pemenangan Anies-Sandi Mardani Ali
Sera, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga Ketua MPR RI Zulkifli
Hasan, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani dan Ketua Dewan Pembina Golkar,
Aburizal Bakrie (Ical) seta Anies dan Sandiaga sendiri.
KMP merupakan koalisi partai pengusung Prabowo-Hatta saat
Pilpres 2014. Saat itu, KMP terdiri dari Gerindra, PKS, PAN, PPP, dan Golkar.
Penunjukkan Ical sebagai mentor politik KMP itu pertama kali
diungkapkan oleh Presiden PKS Sohibul Iman saat berpidato. Menurutnya, gelar
itu diberi oleh Prabowo.
"Bang Ical, beliau posisinya adalah mentor politik KMP.
Ini tadi baru dikasih gelar oleh Pak Prabowo. Ini posisinya apa? Sudah mentor
KMP saja," ucap Sohibul saat berpidato.
Hal serupa disampaikan oleh Prabowo saat berpidato. Dia
mengatakan gelar itu tidak bisa hilang meski di Pilgub DKI, Golkar beda pilihan
dengan partai KMP lainnya.
"Mentor kita semua, Aburizal Bakrie. Jabatan tidak bisa
hilang, tidak bisa mengelak Bang Ical," ujar Prabowo.
Ini bukan kali pertama Ical hadir di perayaan kemenangan
Anies-Sandi. Saat keduanya unggul di quick count, Ical juga hadir di kediaman
prabowo.
Loading...