Beritaindonesia.co - Delapan karangan bunga dari pengirim tak dikenal berdatangan
di Balai Kota Surakarta, Jawa Tengah, Kamis, 4 Mei 2017. Karangan bunga itu
berisi dukungan untuk menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia
(NKRI).
Karangan bunga itu dipasang berjajar di depan Pendapa Gede
Balai Kota Surakarta. Menurut petugas keamanan, Cahyo, karangan bunga dibawa
kurir. "Diangkut dengan mobil," katanya.
Salah satu karangan bunga itu dilengkapi tulisan “NKRI Harga
Mati, Bubarkan Ormas Intoleran”. Sedangkan karangan bunga lain bertuliskan
dukungan terhadap TNI dan Polri untuk bersama-sama merajut kebinekaan.
Hanya, semua karangan bunga tersebut tidak dilengkapi
identitas asli pengirimnya. Mereka menggunakan nama-nama yang cukup unik,
seperti Rempongerz, Pecinta NKRI, Tanpa Nama Cinta Negara, dan Grup Sebelahnya
Lagi.
Wali Kota Surakarta F.X. Hadi Rudyatmo mengaku belum
mengetahui adanya kiriman bunga itu. "Lho, ada toh?" ujarnya saat
dimintai komentar di Museum Keris Sriwedari. "Saya malah belum mampir ke
Balai Kota."
Rudy tidak mempermasalahkan adanya pengiriman karangan bunga
itu. Begitu pun pemasangannya di kompleks Balai Kota Surakarta. "Apalagi
kalau isinya memang dukungan untuk menjaga NKRI," katanya.
Loading...