Minggu, 07 Mei 2017

Bikin Heboh..!! Tiba-Tiba Pengacara Kondang Hotma Sitompul Temui Setya Novanto, Ternyata...


Beritaindonesia.co - Pengacara senior Hotma P Sitompul terungkap pernah menemui Ketua DPR RI Setya Novanto untuk menanyakan proyek pengadaan kartu tanda penduduk berbasis elektronik (e-KTP). Pertemuan itu dilakukan Hotma dan Setnov -sapaan akrabnya- di Hotel Grand Hyatt, Jakarta.

Hal itu diakui Hotma saat menjadi saksi dalam sidang dua terdakwa e-KTP Irman dan Sugiharto di Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (8/5).

Hotma mengatakan, pertemuan itu berawal untuk mengurus perkara kliennya, pengusaha pemenang tender e-KTP Paulus Tanos. Menurut Hotma, Paulus memiliki masalah terkait pengadaan chip e-KTP.

Karena itu, dia menemui Setnov untuk menanyakan soal masalah yang dihadapi Paulus. “Pernah bertemu untuk menanyakan. Dan dia bilang dia enggak tahu apa-apa,” kata Hotma.

Selanjutnya, Jaksa KPK Irene Putri membacakan Berita Acara Pemeriksaan (BAP) milik Hotma saat diperiksa penyidik KPK. Dalam BAP-nya, Setnov disebut sebagai pemegang proyek e-KTP.

Benar. Saya bersama Mario (staf Hotma) bertemu Setya Novanto menanyakan chip yang dibeli Paulus Tanos tidak dapat digunakan. Saya diberitahu Paulus Tanos bahwa Setya Novanto adalah pemegang proyek e-KTP. Tapi Setya Novanto tidak mengaku tahu dan tidak ikut proyek e-KTP. Betul?” tanya Jaksa Irene.

Betul,” jawab Hotma.


Dalam perkara ini, nama Setnov diduga sebagai pendorong agar anggaran proyek e-KTP disetujui DPR. Ketua Umum DPP Partai Golkar itu juga disebut mendapatkan jatah tujuh persen dari total nilai proyek e-KTP sebesar Rp 5,9 triliun.
Loading...
Next article Next Post
Previous article Previous Post

Advertisement

 
('
loading...